menginstal jaringan komputer
Instalasi Jaringan ZWCAD
Memasang lisensi jaringan ZWCAD berarti membuat klien memperoleh lisensi resmi dari peladen jaringan yang memperoleh lisensi ZWCAD. Lisensi jaringan ideal bagi organisasi menengah atau besar yang memerlukan banyak pengguna perangkat lunak sehingga memerlukan banyak biaya.
Admin dapat mengatur lisensi dengan mengizinkan, membatasi atau memesan lisensi untuk pengguna tertentu. Sebuah Network License Manager harus diinstal pada peladen dan komputer klien untuk mengonfigurasikan lisensi agar dapat digunakan. Setelah Anda membeli lisensi jaringan, ikuti beberapa langkah untuk menginstal, mengaktifkan, dan mengonfigurasi sebelum Anda menggunakan ZWCAD pada peladen dan klien.
Instalasi Peladen untuk Memberikan Lisensi kepada Klien
Jika sudah memiliki kode lisensi jaringan, Anda dapat memberikan akses kepada komputer klien. Namun sebelumnya harus menginstal ZWCAD Network License Manager pada peladen sebagai pengatur. Instalasi akan dimulai secara otomatis setelah memasukkan CD ke dalam komputer. Selanjutnya ikuti langkah berikut.
Memasang lisensi jaringan ZWCAD berarti membuat klien memperoleh lisensi resmi dari peladen jaringan yang memperoleh lisensi ZWCAD. Lisensi jaringan ideal bagi organisasi menengah atau besar yang memerlukan banyak pengguna perangkat lunak sehingga memerlukan banyak biaya.
Admin dapat mengatur lisensi dengan mengizinkan, membatasi atau memesan lisensi untuk pengguna tertentu. Sebuah Network License Manager harus diinstal pada peladen dan komputer klien untuk mengonfigurasikan lisensi agar dapat digunakan. Setelah Anda membeli lisensi jaringan, ikuti beberapa langkah untuk menginstal, mengaktifkan, dan mengonfigurasi sebelum Anda menggunakan ZWCAD pada peladen dan klien.
Instalasi Peladen untuk Memberikan Lisensi kepada Klien
Jika sudah memiliki kode lisensi jaringan, Anda dapat memberikan akses kepada komputer klien. Namun sebelumnya harus menginstal ZWCAD Network License Manager pada peladen sebagai pengatur. Instalasi akan dimulai secara otomatis setelah memasukkan CD ke dalam komputer. Selanjutnya ikuti langkah berikut.
- Pilihlah versi 32 bit atau 64 bit sesuai dengan sistem operasi komputer Anda.
- Kemudian klik Install.
- Centang pada kolom Network License Manager.
- Selanjutnya klik Next.
- Centang pada kolom Accept license agreement dan klik Next.
- Spesifikasikan bagian Installation Location lalu klik Next.
- Instalasi akan berjalan hingga muncul kotak dialog yang terakhir, selanjutnya tekan Finish.
- Setelah proses ini selesai, matikan dan nyalakan kembali komputer Anda.
- Buka program ZWCAD Network License Manager dari menu.
- Klik Activate pada layar.
- Isi dengan kode lisensi dan jumlah klien yang akan digunakan.
- Klik Verify.
- Isi informasi yang diperlukan seperti nama, e-mail, negara, perusahaan, dan industri.
- Klik Activate.
- Buka ZWCAD Network License Manager pada menu.
- Pilih tab Config Services.
- Pilih atau ketik nama layanan jaringan lisensi.
- Temukan dan spesifikasi jenis dokumen yaitu Imgrd.exe, License File.lic, dan debug.log.
- Centang 2 kolom di bawah kotak dialog.
- Klik Save Service untuk menyimpan informasi sebagai konfigurasi peladen.
- Klik tab Service/License File.
- Pilih Configuration Using Services.
- Pilih nama yang sudah dispesifikasi.
- Centang kotak di samping LMTOOLS ignores license file path environment variables.
- Klik tab Start/Stop/Reread.
- Lihat kembali peladen yang sudah dikonfigurasi dan disimpan pada kotak dialog di bawahnya.
- Klik Start Peladen dan lisensi akan segera berjalan.
- Pilih tab Server Status untuk melihat peladen benar-benar bekerja.
- Klik Perform Status Enquiry.
- Lihat status pada kotak teks di bawahnya. Anda dapat melihat jumlah lisensi yang sudah dikeluarkan.
Komentar
Posting Komentar